Skateboarding adalah olahraga menggunakan skateboard.
Skateboarding juga bisa dikategorikan
sebagai aktivitas rekreasi, bentuk dari
seni, sebuah profesi dan juga alat
transportasi. Skateboarding dimulai sekitar akhir
tahun 1940 atau awal tahun 1950.
Skateboard pertama kali dibuat dari kotak
kayu dengan roda sepatu roda yang
melekat di bagian bawah. Skateboarding sering disebut ‘sidewalk surfing’
atau surfing di trotoar.
Popularitas skateboard sempat menurun pada tahun 1966. Pada awal tahun 1970, Frank Nasworthy mulai mengembangkan roda skateboard yang
terbuat dari polyurethane, dan perusahaannya
disebut sebagai ‘Cadillac wheels’. Roda baru ini memberikan traksi dan
kecepatan yang lebih baik dan dikombinasikan dengan spesifikasi skateboard
yang baru. Kolam renang yang kosong dan pipa silindris pun dimanfaatkan sebagai medan untuk pertama kalinya. Selama tahun 1970-an,
skateboarding mengalami
pertumbuhan yang pesat di
mana mulai dibuat banyak bangunan
skatepark, munculnya skater profesional,
majalah dan juga film mengenai
skateboarding. Dalam periode ini pulalah skateboarding mulai berkembang untuk mengikutsertakan
skating vertikal di antara slalom,
downhill, freestyle dan longjump.
Kejuaraan freestyle skateboarding http://www.youtube.com/watch?v=JsLa_I1PM2s
Tidak ada komentar:
Posting Komentar